Rabu, 15 Januari 2020

KODIM 0115/SIMEULUE BERSAMA POLRES SIMEULUE MELAKSANAKAN PENANAMAN POHON DALAM RANGKA PEDULI PENGHIJAUAN




Simeulue – Gerakan polisi peduli penghijauan ditindaklanjuti Kapolres Simeulue AKBP Ardanto Nugroho,S.I.K,SH.MH, Hal itu ditunjukkan dengan mengundang Kodim 0115/Simeulue, Lanal Simeulue dan unsur lainya untuk menanam bibit pohon di mapolres.

Komandan Kodim 0115/Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar,S.Kom.M.B.A diwakili Pasiter Kodim 0115/Simeulue Kapten Inf Harry Soesanto mengatakan TNI bersama Polri dan unsur masyarakat lain nya akan tetap melestarikan lingkungan dengan peduli penghijauan untuk generasi indonesia kedepan nya.

“Seperti diketahui bersama, manfaat pohon mampu menyerap air. Di samping itu mengantisipasi banjir dan menyerap polusi serta menghasilkan O2 yang bersih,” ujarnya.

Kapolres Simeulue AKBP Ardanto Nugroho,S.I.K,SH.MH menambahkan pihaknya ingin gerakan tanam pohon menjadi gerakan masif di jajarannya. Ia ingin kegiatan menanam pohon bukan hanya dilakukan saat ada bencana tapi dilakukan terus-menerus.

“Dari menanam pohon tersebut manfaatnya memang tidak langsung tampak dan dirasakan. Tapi, untuk anak cucu yang akan datang,” imbuhnya

Ia berharap masyarakat secara umum juga punya motivasi gerakan menanam pohon. Manakala 250 juta penduduk Indonesia serentak menanam pohon, dipastikan Indonesia menjadi paru-paru dunia.

Diketahui, jumlah total pohon yang ditanam sebanyak dua ribu pohon dengan berbagai jenis diantaranya pohon mangga, kelengkeng , Alpukat, Durian hingga jeruk siam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar