Senin, 27 Juli 2020

DANDIM 0115/SIMEULUE MENGECEK BEBERAPA TITIK RAWAN BERKAITAN DENGAN CUACA EXTRIM DI WILAYAH KABUPATEN SIMEULUE.



Simeulue - Menghadapi itensitas Cuaca yang kurang bersahabat dengan curah hujan yang tinggi akhir pekan ini, Dandim 0115/ Simeulue Letnan Kolonel Infantri Yogi Bahtiar ,S.Kom,M.B.A  didampingi Babinsa an. Sertu Roby  meninjau titik-titik lokasi rawan bencana dan juga mengecek beberapa aliran sungai yang berada di Desa/Kecamatan Simeulue Timur wilayah Kota Sinabang  siang tadi. Senin (27/07/2020).

Tampak Dandim 0115/Simeulue an. Letkol Inf.Yogi Bahtiar ,S.Kom,M.B.A yang turun  langsung mengecek Aliran sungai ulu di desa suka karya di dampingi Babinsa, titik jalur rawan Banjir paska hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Simeulue dalam sepekan sampai hari ini.

Pada kesempatan itu Dandim 0115 / Simeulue Letnan Kolonel Infantri Yogi Bahtiar ,S.Kom,M.B.A menuturkan, agar  warga masyarakat selalu meningkatkan kewaspadaan dalam menyikapi cuaca extrim dengan tingginya curah hujan terutama bagi warga yang bermukim di wilayah rawan banjir, Pada musim hujan seperti ini sudah selayaknya masyarakat selalu waspada terhadap perkembangan situasi/cuaca, khususnya intensitas hujan yang tinggi dan naiknya permukaan air sungai.

Dadim juga menyampaikan,saat ini dirinya telah menginstruksikan kepada seluruh jajaran untuk selalu siap dan waspada mengatasi setiap bencana yang terjadi akibat cuaca extrim di karekan curah hujan yang tinggi.

"Kepada seluruh anggota dan jajaran, saya sudah perintahkan agar selalu siaga dan memonitor terus wilayah masing-masing. Jika terjadi bencana, segera di laporkan dan di tangani. Tegas dandim.

Kamis, 23 Juli 2020

Babinsa Koramil 02/Simeulue Tengah membantu Petani dalam pembuatan bedengan di sawah.





Simeulue - Swasembada pangan merupakan suatu program yang digalakkan oleh pemerintah RI dan salah satu komoditi yang sangat di unggulkan pada program ini adalah padi, Jagung dan kedelai untuk itu peran Babinsa sebagai pendamping sangat berpengaruh dalam ketahanan pangan.

Seperti yang di lakukan Bintara Pembina Desa Koramil 02/Simeulue tengah jajaran Kodim 0115/Simeulue Serda Irwan Darwin mendrofa melaksanakan giat Hanpang mendampingi kelompok tani dengan membantu membuat bedengan sawah milik anggota kelompok tani Bapak Ali fahmi dengan luas lahan 16.026 Ha  yang berlokasi di Blang tabi -tabi Desa Amarabu Kecamatan Simeulue Tengah Kabupaten Simeulue, Rabu (22/07/2020).

Ditempat terpisah Batituud Ramil 02/Simeulue Tengah mengatakan, “dengan adanya Babinsa turun ke sawah untuk pendampingan petani, maka diharapkan tanaman padi akan tumbuh dengan maksimal dan hasil yang akan dicapai petani pun akan melimpah,” jelasnya.

Hal ini tidak boleh lepas dari pengawasan Babinsa Koramil 02/ Simeulue tengah dan PPL karena dengan adanya pendamping petani maka segala kendala yang di hadapi petani di lapangan akan terpecahakan.

"Dan mudah-mudahan, apa yang dilaksanakan para Babinsa jajaran Koramil 02/ Simeulue tengah dapat bermanfaat bagi masyarakat," pungkasnya.

Jumat, 17 Juli 2020

Meriahkan HUT RI ke 75 Kodim 0115/Sml dan jajaran memasang warna merah putih



Simeulue - Meski baru memulai pertengahan Juli, namun semarak menyambutan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-75 sudah terasa di Kodim 0115/Simeulue desa Amaiteng kecamatan Simeulue timur, Kab. Simeulue.

Terlihat di seputaran, Kodim 0115/ Simeulue dan Koramil jajarannya turut memasang umbul - umbul warna merah dan putih di sekitar lingkungan perkantoran, Hal ini bertujuan agar dalam menyambut bulan Kemerdekaan Republik Indonesia menjadi lebih semarak, Kamis (16/07/2020).



Di tempat terpisah Komandan Kodim 0115/Simeulue an. Letkol Inf  Yogi Bahtiar S.Kom.M.B.A. meyampaikan pemasangan Umbul - umbul warna merah putih Sekaligus memberikan contoh kepada masyarakat untuk  mulai memeriahkan suasana HUT RI tersebut sejak bulan Juli ini, Dan berharap kepada masyarakat untuk memasang logo dan tema HUT RI di jalan-jalan, tempat-tempat umum, sarana prasarana transportasi. Ujarnya

Kemeriahan tersebut akan semakin semarak pada bulan Agustus atau bulan kemerdekaan dengan pemasangan bendera merah putih di berbagai tempat serta dengan aksesoris dengan berwarna merah dan putih.

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia akan tetap berlangsung  kemeriahannya namun dengan menerapkan protokol kesehatan yang aman dari Covid-19, Tuturnya.

Kamis, 16 Juli 2020

BERJIBAKU DENGAN LUMPUR, BABINSA KORAMIL 01/SIMTIM BANTU PETANI BAJAK SAWAH




Simeulue - Terlihat keseriusan dan semangat Babinsa Kodim 0115/Simeulue Koramil 01/Simtim Sertu Betra Safrizal turun langsung membantu membajak lahan sawah milik Kelompok Tani Blang Senebok dengan luas lahan 30 Ha terletak di areal persawahan di Desa Kuala Makmur Kecamatan Simeulue Timur Kabupaten Simeulue. Rabu, 15/07/20.

 Babinsa Koramil 01/Simtim Sertu Betra Safrizal turun ke sawah bersama Petani di desa binaanya, desa Kuala Makmur. Para petani sudah mulai dalam pekerjaan lahan pertanian menghadapi musim tanam.  petani di desa kuala makmur sudah mulai melakukan pengolahan lahan,  pembajakan dan pemagaran lahan pertanian,  mereka sudah mempunyai kesadaran yang tinggi untuk mengelolah lahan pertanian secara serentak dengan kelompok tani lainnya. Sesuai dengan arahan dari babinsa dan dinas pertanian Kabupaten Simeulue.

Pengecekan lahan sawah didesa binaannya merupakan tugas dan tanggung jawab saya selaku babinsa, dan mempunyai tugas pendampingan terhadap petani dalam mewujudkan Program Pemerintah di Kabupaten Simeulue khususnya Kecamatan Simeulue Timur.

Sertu Betra menghimbau warganya agar selalu berpedoman pada PPL dari  Dinas Pertanian tentang cara pengelolahan lahan pertanian yang baik dan benar. Dalam kesempatan pendampingan turun sawah di desa binaannya, Sertu Betra mengajak seluruh kelompok tani dan elemen masyarakat agar serentak mengelolah lahan pertanian mulai dari pembajakan, pemagaran lahan sawah, penaburan bibit, hingga lahan siap tanam guna mewujudkan hasil pertanian yang memuaskan.

Rabu, 15 Juli 2020

Dandim 0115/Simeulue Gelar Silaturahmi Dengan Mahasiswa KKN Universitas Teuku Umar



Simeulue - mahasiswa KKN Universitas Teuku Umar mendatangi Kodim 0115/Simeulue, di Aula Makodim,Selasa (14/07/2020). Mereka sengaja diundang untuk merekatkan silaturahmi sekaligus berdiskusi.

Dandim 0115/Simuelue, Letkol Inf Yogi Bahtiar S.Kom M.B.A menyebutkan, pihaknya menggelar acara silahturami sebagai ajang diskusi untuk kemajuan Simeulue bersama generasi mudanya yg sedang melaksanakan dan menimba ilmu di UTU. Harapannya dengan dilibatkan generasi muda akan ada hal-hal positif,  kreatif dan inovatif yang bisa digunakan di Kab. Simeulue. Menurut Komandan Kodim 0115/Simeulue.

Pada kesempatan itu Adapun pertanyaan dari Mahasiswa KKN Universitas Teuku Umar Menanyakan Tentang Upaya Kodim Dalam Pencegahan COVID-19 Di Wilayah Simeulue, Dandim Simeulue menyatakan upaya yang dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona, penyemprotan disinfektan di sejumlah fasilitas publik, Tempat ibadah, Pembagian Masker Gratis, Baik Yang Dilaksanakan oleh Kodim 0115/Simeulue maupun Jajaran Kodim yang ada di wilayah kabupaten Simeulue.



" Dandim juga Melaksanakan Sosialisasi Kepada Seluruh Masyarakat agar Tetap tenang dan tidak panik serta terus melakukan tindakan nyata untuk mencegah dan mengurangi penyebaran virus.  Salah satunya dengan cara membiasakan pola hidup sehat dan Lingkungan Sehat. Tidak usah panik namun kesiapan kita harus maksimal dalam menyikapi Virus Corona atau Covid-19 ini," pungkas Letkol Inf Yogi.

Di Penghujung acara Komandan Kodim 0115/Simeulue Yogi Bahtiar S.Kom M.B.A, Mengingat kan Kepada Seluruh Mahasiswa KKN Universitas Teuku Umar, Untuk Selalu Menjaga Kesehatan serta Mengikuti Protokoler Kesehatan demi memutuskan Yang Namanya virus Corona ( Covid-19), Yang Saat sekarang ini sedang melanda Dunia,"cetusnya.

Perwakilan dari mahasiswa Berta Arli Surianto menyatakan, Mahasiswa KKN Universitas Teuku Umar Mengucapkan Terimah Kasih Kepada Dandim dan Jajaran Kodim 0115/Simeulue atas undangannya",

Selasa, 14 Juli 2020

DANDIM BERSAMA UNSUR FORKOPIMDA LOUNCHING PBM (PROSES BELAJAR MENGAJAR)



Simeulue - Dandim 0115 /Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar S.Kom.M.B.A, Wakil Bupati Simeulue Hj. Afridawati, Kapolres,  Dan lanal, Kajari, Kepala SKPK  Simeulue hadiri Lounching sekaligus melakukan peninjauan Peroses Belajar Mengajar di beberapa sekolah hari ini.

Proses Belajar Mengajar (PMB) sistem tatap muka merupakan hari pertama dilaksanakan di fase Adaptasi Kebiasaan Baru pada masa pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Simeulue.

Peninjauan pelaksanaan belajar mengajar ini dimulai  dari SMAN 1 Simeulue Timur, dan dilanjutkan lagi ke SMPN 2, MTSN2 serta SDN 7 dalam Kecamatan Simeulue Timur Kabupaten Simeulue Simeulue.

Dalam kesempatan ini juga Dandim 0115 /Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar S.Kom.M.B.A menyampaikan Saat ini Indonesia memasuki *adaptasi kebiasaan Baru*.   Pihak Dikbud (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan) Kabupaten Simeulue sudah menyiapkan peraturan demi keselamatan dan kesehatan para anak didik dan juga guru yang sedang melakukan aktivitas belajar mengajar di tengah pandemi covid-19.



Dengan catatan memberlakukan physical & Social distancing, yaitu jaga jarak saat di ruang kelas dan di luar ruangan kelas.  Hal ini telah telah disampaikan kepada peserta  didik dan guru, bahwa dunia pendidikan harus sesuai dengan protap protokol kesehatan, memakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. ” pungkasnya.

Senin, 13 Juli 2020

Cegah Covid-19 di Lingkungan Sekolah, Anggota Kodim 0115/Simeulue beserta jajaran cek kesiapan sekolah dalam penerapan new normal



Simeulue – Personel Kodim 0115/Simeulue cek kesiapan sekolah menjelang tahun ajaran baru pada 13 Juli 2020 mendatang. Sekolah-sekolah di Kab.Simeulue diwajibkan menerapkan protokol kesehatan.

Hal inilah yang tengah dilakukan oleh anggota Kodim 0115/Simeulue, Serda Dian saat cek kesiapan SMA N 1 Sinabang, Desa Suka Karya, Kecamatan Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue,
dalam penerapan protokol kesehatan di masa new normal.



Pengecekan kesiapan sekolah dalam menjalankan Protokol Kesehatan yang dilangsungkan pada Minggu (12/7/2020), dilakukan personel Kodim 0115/Simeulue bersama Kepala Sekolah SMA N 1 Sinabang.

Di Lain tempat, Komandan Kodim 0115/Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar,S.Kom.M.B.A menjelaskan
“Menjelang tahun ajaran baru yang akan bergulir pada 13 Juli 2020, Kodim 0115/Simeulue sebagai pengawas Protokol Kesehatan wajib mengecek kesiapan sekolah di Kab.Simeulue dalam menerapkan Protokol Kesehatan di lingkungan sekolah, ini bertujuan agar para pelajar yang akan masuk nantinya mengerti bagaimana cara mencegah dari terinfeksi Virus Corona, dan kemudian bisa meneruskan pengetahuan yang diperolehnya kepada keluarga dan warga lainnya di lingkungan tempat tinggalnya,”



Hal senada ditambahkan Kepala Sekolah SMA N 1 Sinabang. Dikatakannya, kesiapan pihak sekolah dalam pelaksanaan tahun ajaran baru dengan mengeluarkan himbauan pelaksanaan Protokol Kesehatan berupa banner, mewajibkan para siswa - siswi menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak perorangan di dalam kelas.

"Penerapan sosial distancing tetap dijalankan. Nantinya tempat duduk yang biasa untuk dipakai dua orang kini hanya satu," ujar Kepala Sekolah.

Babinsa Koramil 03/Teupah selatan Berikan Pemahaman New Normal Ke Warga Lewat Komsos



Simeulue -  Pelaksanaankomsos merupakan tugas rutin Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaannya maka Babinsa Koramil 03/teupah selatan kopda Rudi Hartono melaksanakan komsos bersama pak Amir dan pak Naim membahas masalah  peraturan pemerintah tentang new normal Selain itu juga sebagai sarana mempererat silahturahmi antara TNI dan masyarakat.

 Dalam kegiatan tersebut Kopda Rudi Hartono menyampaikan pemberlakuan "new normal "Masyarakat harus selalu melaksanakan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19. Caranya, selalu rajin mencuci tangan usai melakukan kegiatan, jaga jarak dalam melakukan komunikasi dengan orang lain, hindari kerumunan banyak dan selalu pakai masker bila keluar dari rumah.

 Dengan pemberlakuan new normal maka masyarakat harus tetap laksanakan protokol kesehatan yang diimbau pemerintah. Kalau sudah masyarakat bisa tertib dalam kehidupannya maka kita dapat mencegah penyebaran virus corona dengan cepat,”Kata  Rudi.

Minggu, 12 Juli 2020

Babinsa Koramil 02/Simeulue Tengah membantu petani menanam bibit padi



Simeulue - Babinsa Koramil 02/ Simeulue Tengah Kodim 0115/ Simeulue, sertu Fahrul melaksanakan giat pendampingan pok tani membantu Ibu Mariam menanam bibitpadi disawah seluas -+ 0,4 rante di Simeulue Cut, Dalam masa tanam gadu (mt)2020 Humasa sebel Humaha Heba di Desa Bubuhan, Kecamatan, Simeulue Tengah, Kabupaten Simeulue, Rabu (11/07/2020).

Babinsa Sertu Fahrul, mendampingi petani desa binaanya untuk pembuatan lahan pembibitan padi dan pembersihan lahan setelah pembajakan. Sertu Fahrul juga mengajak dan menghimbau kepada Kelompok Tani Ibu Mariam, agar serentak menyiapkan jala (jaring) guna untuk mengantisipasi adanya hama burung  yang bisa merusak pembibitan padi.

Sementara itu, bertempat terpisah Batuud 02/ Simeulue Pelda Sahrudin menyatakan bahwa kegiatan tersebut senantiasa dilakukan guna percepatan untuk mewujudkan ketahanan pangan dalam rangka mendukung swasembada pangan. Ujar Danramil.

Lebih lanjut dikatakannya, bahwa pengolahan lahan yang dilakukan Sertu Fahrul Babinsa Koramil 02/ Simeulue Tengah, Ini merupakan salah satu bentuk pendampingan kepada Kelompok Tani desa binaannya. Dengan kehadiran para Babinsa ditengah-tengah Petani setidaknya dapat terbantu untuk penyiapan lahan dan penyebaran bibit benih padi yang baik.

Babinsa, Koramil 05/Simeulue Barat Cek Harga Sembako



Simeulue - Babinsa Koramil 05/Simeulue Barat, Kopda Misjarno, Cek Harga Sembako di Desa Lamamek, Kecamatan Simeulue Barat, Kabupaten Simeulue Barat. Sabtu (11/7/2020

Ditengah merebaknya penyebaran Virus Corona (Covid19), Babinsa Koramil 05/Simeulue Barat, Kopda Misjarno melakukan pengecekan harga Sembilan Bahan Pokok Atau sering disingkat Sembako ini di Toko ibu Yurnita, Desa Lamamek, Kec. Simeulue Barat Kab. Simeulue.

Dengan menggunakan alat pelindung diri yaitu masker, guna mencegah penyebaran virus covid-19, Kopda Misjarno Mengecek Harga Sembako yang ada diseputaran Desa Lamamek tersebut.

"Alhamdulillah harga sembako yang ada ini relatif stabil namun ada juga sebagian jenis sembako yang naik tetapi tidak terlalu melonjak drastis harga kenaikannya seperti gula pasir dari harga Rp 15.000 menjadi Rp 18.000, telur ayam dari harga Rp 42.000 menjadi Rp 43.000 dan harga sembako tetap stabil seperti minyak goreng Rp 13.000 dan beras Rp 175.000, "Kata Babinsa Misjarno

Jumat, 10 Juli 2020

Babinsa Bersama Babinkamtibmas Sosialisasikan New Normal Ke Masyarakat



Simeulue - Serka Iswadi, Babinsa Koramil 05/Simeulue Barat, bersama Babinkamtibmas melaksanakan Komsos di Warkop bapak Jamali, Desa Malasin, Kecamatan Simeulue Barat, kabupaten Simeulue, dalam Rangka sosialisai tentang sosialisasi New Normal. Jum'at (10/7/2020)

Serka Iswadi menyebutkan, sosialisasi yang masif akan membuat masyarakat lebih memahami dan paham apa yang harus dilakukan saat beraktivitas di luar rumah. Misalnya, mulai dari menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, hingga soal larangan berkerumun. Hal itu untuk menghindari penularan virus corona atau covid-19. kata Serka Iswadi.

Masyarakat harus menjalani kehidupan secara new normal sampai waktu yang belum bisa ditentukan. Oleh karenanya, perubahan perilaku akan menjadi kunci optimisme dalam menghadapi Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah atau yang dikenal sebagai new normal.

Cegah Narkoba, Prajurit Kodim 0115/Simeulue di Tes Urine Dadakan



Simuelue– Sebagai bentuk dukungan Terhadap Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan Dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di wilayah Kodim 0115/Simeulue Kamis (9/7/2020).

Prajurit di Jajaran Kodim 0115/Simeulue melaksanakan tes urine yang di gelar secara dadakan oleh Komandan Kodim 0115/Simeulue dan di Bantu oleh Perwira Staf Kodim 0115/Simeulue.

Pengecekan urine tersebut, dilaksanakan  setelah pengarahan oleh Dandim 0115/Simeulue di Aula Makodim, Dari hasil tes urine tersebut, tidak ada ditemukan anggota Prajurit yang Positif Narkoba.”Hasilnya alhamdullilah, anggota di Jajaran Kodim 0115/Simeulue bersih dari Narkoba, dan kita memegang komitmen jika ada anggota yang terindikasi pengguna narkoba, kita akan tindak tegas dan sanksinya tidak bisa di tawar tawar lagi,” tegas Komandan Kodim 0115/Simeulue Yogi Bahtiar S.Kom M.B.A.



Selain Prajurit jajaran Kodim 0115/Simeulue Komandan Kodim 0115/Simeulue Ikut di cek dalam Kegiatan Pengecekan Urine Tersebut,hal ini Sebagai bentuk Transparansi Komandan Kodim 0115/Simeulue terhadap Para Prajurit nya.

Dandim 0115/Simeulue juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar dapat bersama-sama memberantas narkoba di Kabupaten Simeulue dengan meningkatkan pengawasan kepada putra putrinya agar terhindar dari Narkoba.

BABINSA MEMBANTU PETANI MEMBAJAK SAWAH



Simeulue -, Babinsa Posramil 07/Teupah Barat, Kodim 0115/Simeulue, Serda Wahyuni melaksanakan  pendampingan petani di Musim Tanam Padi, Guna meringankan beban petani yang sedang membajak sawahnya di Desa Awe Sebel,  Kecamatan Teupah Barat,  Kabupaten Simeulue. Kamis (9/7/2020).

Serda Wahyuni, Bersama petani bapak syafril di Blang Anak Wek, Desa Awe Sebel melakukan membajak sawah dengan menggunakan traktor dalam pengolahan tanah.

Serda Wahyuni mengatakan, "Pendampingan yang dilakukan ini merupakan wujud kebersamaan antara TNI dan Rakyat, dalam membantu peningkatan petani dalam ketahanan pangan khususnya bersawah. Bahkan para petani juga ikut senang dengan adanya Babinsa langsung terjun ke sawah membantu petani. Kegiatan ini selain membantu petani, juga sekaligus sarana menjalin keakraban antara Petani dan Babinsa, khususnya wilayah Kecamatan Teupah Barat."

Kamis, 09 Juli 2020

Babinsa Koramil 03/Teupah Selatan, Membantu Masyarakat Bersihkan Kebun Ubi Jalar



Simeulue -, Babinsa Koramil 03/Teupah Selatan, Serda Wartono, membantu warga masyarakat di Desa Trans Jernge, kec. Teupah Selatan, kab. Simeulue, dalam upaya ketahanan pangan dengan membersihkan kebun ubi jalar milik bapak Riyono, Rabu (8/7/2020).

Babinsa, Koramil 03/Teupah Selatan, Turut berperan aktif serta mendukung program ketahanan pangan, Dengan cara membantu warga masyarakatnya untuk membersihkan kebun tanaman ubi jalar, serta memberikan arahan kepada warga masyarakat cara merawat tanaman ubi jalar agar menghasilkan buah yang baik dan besar.

Terlihat jelas dan antusias pemilik kebun ubi jalar bapak Riyono, mendengarkan apa yang disampaikan oleh Babinsa, Koramil 03/Teupah Selatan.



"Kegiatan ini merupakan wujud pembinaan Teritorial yang tetap berjalan serta adanya kerja sama serta sikap kepedulian terhadap wilayah Desa binaan,"ujarnya.

Sementara itu, Plh Danramil 03/Teupah Selatan, Pelda Renaldi Rizal menyampaikan "kegiatan seperti ini merupakan salah satu bentuk Pembinaan Teritorial Apkowil, kepada warga masyarakat binaannya dan membantu kesulitan masyarakat sekelilingnya terutama dalam kegiatan swasembada pangan sebagai kebutuhan pokok utama".

Rabu, 08 Juli 2020

Babinsa Bersama PPL dan Bhabinkamtibmas Mengecek Pagar Sawah



Simeulue - Anggota Babinsa Koramil 06/Teluk Dalam, Kopda Apriandi, bersama PPL dan bhabinkamtibmas. melaksanakan pengecekan  pagar sawah di blang sireta, Desa Lugu Sebahak, Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Simeulue. Selasa(7/7/2020).

Kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 06/Teluk Dalam, beserta PPL dan Bhabinkamtibnas. merupakan wujud keperdulian babinsa sebagai bintara pembina desa kepada masyarakat petani sebagai mintra kerja di lapangan.

Kopda Apriandi mengatakan, "bila sekeliling sawah sudah di pagar, maka padi yang sudah di tanam masyarakat petani lebih aman dan tidak terganggu oleh hewan ternak, seperti kerbau dan sapi. Pagar yang di gunakan harus lebih kuat dan rapat, sehingga hewan ternak tidak bisa lewat pada saat padi sudah di semai atau di tanam".

Bagi Babinsa, beserta PPL dan Bhabinkamtibmas, kegiatan ini merupakan rutinitas sehari-hari, dan selalu berusaha hadir di lingkungan masyarakat dan dapat memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat petani. Untuk mendukung swasembada pangan dapat tercapai dengan baik.

Selasa, 07 Juli 2020

Babinsa Posramil Simeulue Cut Dampingi Pendistribusian Bibit Padi





Simeulue – Guna membantu pemerintah dalam upaya khusus mensukseskan program swasembada pangan terus dilakukan jajaran kodim 0115/Simeulue.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Posramil Simeulue Cut Sertu Rahimudin dengan melakukan pendampingan pendistribusian bantuan Bibit padi jenis Situba Gendit dari Dinas Pertanian Kabupaten Simeulue sebanyak 6 ton dalam menghadapi Program Humasa Sebbel - Khumaha Heba yg langsung di terima oleh Koordinator PPL Simcut dan di saksikan oleh Unsur Muspika di kantor Kecamatan Simeulue Cut Kabupaten Simeulue, Senin (06/07/2020.)



Swasembada pangan merupakan upaya khusus Kementan bekerjasama dengan TNI AD yang bertujuan untuk mensukseskan swasembada pangan.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah pendampingan atau pengawalan di tingkat petani untuk berproduksi dan sampai saat ini upaya khusus tersebut terus dilakukan diantaranya memberikan pendampingan kepada para petani baik dari pengolahan lahan sampai dengan masa panen.


Di tempat terpisah Danpos Ramil simeulue Cut Pelda Saharudin menyampaikan pendampingan yang sedang dilaksanakan oleh Babinsa Sertu Rahimudin adalah, pembagian bantuan benih padi dari Dinas  pertanian kab Simeulue dengan jenis bibit padi Situ Bagendit kepada pok Tani masing Desa dalam wilayah Kecamatan Simeulue Cut.

Danpos ramil Simeulue Cut pelda Saharudin berharap, dengan adanya pendampingan yang terus dilakukan oleh jajaran TNI khususnya babinsa ini, para Petani akan lebih bersemangat lagi dalam meningkatkan hasil panennya sehingga apa yang menjadi target swasembada pangan akan tercapai, dan kesejahteraan masyarakat akan meningkat.

Senin, 06 Juli 2020

Cegah Covid 19, Babinsa Koramil 01/Simeulue Timur Bersama Ibu-Ibu PKK Bagi Masker



Simeulue - Anggota Babinsa Koramil 01/Simtim, serda Riski Saputra bersama Ibu-ibu PKK membagikan masker gratis untuk warga yang beraktivitas di Desa Suka Maju, Kecamatan Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue. Senin (06/07/2020).

Pembagian masker gratis yang dilakukan babinsa bersama ibu-ibu PKK merupakan Kegiatan dalam rangka membantu masyarakat yang belum memiliki Alat Pelindung Diri (ADP) khususnya masker kain.

Pembagian masker sebagai bentuk upaya untuk mencegah penularan virus corona (Covid-19), khususnya di Desa Suka Maju, Kecamatan Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue pada umumnya.



Serda Riski Saputra beserta ibu-ibu PKK juga mengajak warga masyarakat untuk selalu menjaga dan melindungi diri dari penularan virus mematikan itu, dengan menuruti himbauan pemerintah.

Dalam himbauan Babinsa Koramil 01/Simtim, Serda Riski Saputra berkata “Kapada masyarakat yang melaksanakan beraktivitas di luar rumah,saya selaku Babinsa menghimbau masyarakat untuk sayangi diri dan keluarga dengan menggunakan alat masker sebagai pelindung diri dari virus corona (covid-19)”.

PRAMUKA SAKA WIRA KARTIKA SALAH SATU GENERASI PENERUS BANGSA




Simeulue – Komandan Kodim 0115/Simeulue Letnan Kolonel Inf Yogi Bahtiar,S.Kom.M.B.A, membuka acara Pramuka Saka Wira Kartika (SWK) Kodim 0115/Simeulue Tahun 2020 di Makodim 0115/Simeulue. Minggu (05/07/2020)

Dengan mengambil tema ‘Membentuk Generasi Muda Yang Berkarakter dan Berwawasan Kebangsaan’, Dandim dalam sambutannya menyampaikan bahwa gerakan  Pramuka telah menjadi salah satu pilar penting dalam sistem pendidikan nasional yang dapat menarik seluruh elemen masyarakat untuk merapatkan barisan dalam menuju cita-cita bangsa yang mulia.

Dijelaskannya, semua peserta pramuka adalah calon pemimpin bangsa oleh karena itu perlu mendapatkan pembekalan pembinaan yang mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk masa depan masing-masing.



“Kegiatan pramuka ini merupakan wadah untuk menempa diri menjadi pribadi  bertaqwa, berdisplin yang tanggap, tanggon & trengginas dan berwawasan kebangsaan serta mempunyai jiwa juang, patriotisme dan rasa nasionalisme yang tinggi kepada NKRI. Kegiatan inilah yang akan membentuk karakter sebagai generasi muda yang berkualitas untuk memajukan wilayahnya. jelas Komandan Kodim 0115/Simeulue.

Untuk itu, lanjutnya, melalui kegiatan perkemahan ini, para peserta anggota Pramuka Saka Wira Kartika akan mendapat pembekalan ilmu pengetahuan bela negara dan wawasan kebangsaan serta keterampilan dasar navigasi darat, pioneer, mountenering dan survival serta kegiatan lainnya yang dapat memotivasi adik-adik untuk menumbuhkan dan meningkatkan kreativitas baik secara perorangan maupun kelompok.

“Saya berharap para peserta dapat menjadi remaja yang aktif, kreatif, inovatif, enerjik dan hindari bahaya Narkoba sehingga menjadi generasi penerus bangsa yang patut dibanggakan dimasa yang akan datang,” ujar Dandim.

Selain itu, Letkol inf Yogi Bahtiar,S.Kom.M.B.A mengingatkan agar para peserta anggota Pramuka dalam kondisi pandemi covid 19 ini tidak terlena dengan libur panjang dan tetap menjaga kesehatan dengan melaksanakan semua protokol kesehatan yang ada.

Minggu, 05 Juli 2020

Kasad Dampingi Menhan RI Kunjungan Kerja ke Akademi Militer



JAKARTA,tniad.mil.id – Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto didampingi Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa melaksanakan kunjungan kerja di Akademi Militer (Akmil) Magelang dalam rangka memberikan pengarahan kepada Taruna dan Taruni Akademi Militer.

Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Nefra Firdaus, yang turut hadir mendampingi dalam rilisnya, Jumat (3/7/2020).

Kedatangan Menhan RI beserta rombongan disambut oleh Gubernur Akmil  Mayjen TNI Dudung Abdurachman dan langsung menuju ke Kesehatan Akmil untuk meresmikan Rumah Sakit TK IV Soebianto  Djojohadikoesoemo dan sarana E-Learning System yang dimiliki oleh Akmil.

Kadispenad mengatakan, setelah meresmikan Rumah Sakit yang merupakan peningkatan status dari Poliklinik Kesehatan Akmil, selanjutnya Menhan  RI berkesempatan memberikan pengarahan kepada  1142 Taruna dan Taruni Tingkat I, II, III dan IV di Gedung Lily Rochli.

Dikatakan Kadispenad, saat ini Akademi Militer juga mulai memperkenalkan metode E-Learning sebagai sarana edukasi bagi para Taruna melalui fasilitas internet sehingga dengan metode ini diharapkan para Taruna dapat belajar tidak hanya di dalam kelas, namun juga dapat dilakukan saat di luar kelas atau belajar secara mandiri.

“ Menhan RI berpesan kepada para Taruna Taruni Akmil sebagai generasi penerus dan cikal bakal Pimpinan TNI AD di masa mendatang untuk selalu menyiapkan diri dengan perkembangan situasi saat ini dan juga selalu cinta tanah air.



Para generasi penerus TNI harus selalu menjaga semangat pantang menyerah. Sikap-sikap kepahlawanan dari para Pahlawan bangsa membuat TNI disegani oleh bangsa lain. Menhan RI juga memberikan pesan bahwa pengalaman paling baik yang membantu karier para penerus pimpinan TNI-AD adalah menerapkan prinsip-prinsip kepemimpinan dalam setiap pelaksanaan tugas," tandas Nefra.

Turut hadir dalam acara pengarahan tersebut antara lain Para Pejabat Utama Kemenhan RI, Pangdam IV/ Dip, Aspers Kasad dan Para Pejabat Utama Akademi Militer.

Setelah memberikan pengarahan kepada para Taruna Taruni Akmil, Menhan RI didampingi Kasad beserta rombongan melanjutkan kegiatan kunjungan kerja ke SMA Taruna Nusantara sekaligus meninjau fasilitas pendidikan yang dimiliki oleh SMA Taruna Nusantara Magelang. (Dispenad).

Sabtu, 04 Juli 2020

Upaya pencegaahan penularan Covid 19 Sosial physical Distancing. Terus Dilakukan Babinsa Koramil 04/Salang



Simeulue - Beradaptasi dengan "new normal" menjadi salah satu jalan keluar untuk memutus mata rantai penularan virus corona penyebab Covid-19. jumat (03/07/2020).

Dengan masuknya ke tahap New Normal Babinsa Koramil 04/ Salang  Kopda Misdi Melaksanakan monitor wilayah di Desa Binaannya di desa Naserehe kecamatan Salang Menghimbau Kepada Masyarakat agar mengikuti protokoler kesehatan sesuai dengan perintah komando atas.

menjaga kebersihan tangan (mencuci tangan) dan menggunakan masker secara benar, menjaga jarak dan menyediakan tempat cuci tangan juga sabun pembunuh bakteri. Menyediakan hand sanitizer  di tempat-tempat yang diperlukan atau dilalui banyak orang seperti pintu masuk rumah atau ditempat umum.

Komandan Kodim 0115/Simeulue Letkol Inf Yogi Bakhtiar S.kom M.B.A beliau menyampaikan kepada seluruh jajaran Koramil terutama Banbinsa sebagai garda terdepan Dalam upaya Pencegahan penyebaran  Covid 19 agar babinsa terus melaksanakan sisialisasi kepada masyarakat di desa binaannya untuk mengikuti protokoler kesehatan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah Di wilayah Kabupaten Simeulue, Ungkap  Letkol Inf Yogi Bakhtiar S.kom M.B.A selaku Komandan kodim 0115/Simeulue.

Jumat, 03 Juli 2020

BABINSA KORAMIL 03/TEUPAH SELATAN BERSAMA KOORDINATOR PPL PERTANIAN CEK KELAYAKAN JENIS BIBIT PADI PETANI



Simeulue - Langkah awal para petani ketika hendak menanam padi banyak kegiatan yang harus dilakukan antara lain dari tahap penyiapan lahan untuk persemaian bibit serta pengolahan lahan yang akan di tanami bibit padi, Seperti yang dilakukan oleh Serda M. Khoiril mengajak Koordinator PPL Pertanian Kec. Tph. Selatan  melaksanakan pendampingan kepada petani dengan mengecek bibit padi jenis inpari 33 yang merupakan bantuan dari dinas pertanian yang diberikan kepada para kelompok tani di desa Suak Lamatan Kec. Tph. Selatan sebanyak 1085. Pada Kamis, 02 Juli 2020

Upaya pendahuluan pengecekan terhadap jenis bantuan bibit padi tersebut yang diberikan untuk kelompok tani desa Suak Lamatan  bertujuan agar kita mengetahui apakah bibit tersebut sudah layak untuk disemai atau busuk sehingga hasil semaian petani dapat maksimal untuk memenuhi kebutuhan dengan luas yang ditanam dan menghasilkan panen yang baik pula "ujar Serda Khoiril.

Dalam rangka mensukseskan program pemerintah Kab. Simeulue Humasa Sebbel Khumaha Heba Serda M. Khoiril dan PPL Pertanian melaksanakan Pengecekan langsung ke lapangan dilakukan guna mengetahui bibit padi nantinya dapat menghasilkan prodiktivitas yang baik serta hasil panen yang melimpah sehingga  kita dapat sukses dan makmur.

“Sebagai anggota Babinsa kita selalu  berupaya mendampingi petani dan setiap saat melaksanakan koordinasi dengan pihak penyuluh pertanian untuk membantu kelompok tani dalam menghadapi persoalan sehingga bisa dicarikan solusi khususnya dalam pemberantasan hama tanaman,”ungkap Serda M. Khoiril.

Kamis, 02 Juli 2020

HUT Bhayangkara ke 74, Kapolres Simeulue dapat Surprise dari Dandim 0115/Simeulue



SIMEULEU-Pada hari Rabu tanggal 01 Juli 2020 bertempat di Mapolres Simeulue, Dandim 0115/Simeulue,Danlanal Simeulue, FKPPI, HIPAKAD dan Komunitas RX KING berikan Surprise buat Kapolres Simeulue ucapkan HUT Bhayangkara ke 74.

HUT Bhayangkara ke 74 kali ini jatuh pada tanggal 01 Juli 2020, Polres Simeulue banyak memdapat ucapan dari berbagai pihak mulai dari lnstansi Pemerintahan, Swasta dan berbagai kalangan masyarakat.

Dandim 0115/Simuelue Letkol Inf Yogi Bahtiar S.Kom M.B.A dan Lanal Simeulue Letkol Laut (P) Dian Wahyudi Ari W.S.T,M.Tr,Hanla,M.M. beserta jajaran mendatangi Mapolres Simeulue untuk membuat Surprise kepada Kapolres Simeulue AKBP Agung Surya Prabowo S.I.K., guna memberikan ucapan Selamat Hari Ulang Tahun Bhayakara ke 74.



 Kedatangan Dandim dan Lanal Simeulue tidak diberitahukan sebelumnya kepada Kapolres Simeulue guna memberikan surprise ditengah kesibukan Kapolres.

Nasi Tumpeng telah disiapkan oleh Dandim 011/Simeulue sementara Kue Ulang Tahun juga sudah disiapkan oleh Danlanal Simeulue dan dibawa ke Polres Simeulue sebagai tanda ucapan selamat ulang tahun.

Kue ulang tahun yang disiapkan oleh Danlanal dibakar lilinnya dan ditiup oleh Kapolres sambil menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun.

Kemudian Nasi Tumpeng yang disiapkan oleh Dandim, sebagai tanda ucapan HUT Bhayangkara dan juga sebgai mempererat Sinegritas TNI POLRI.

Ditengah kesibukan Kapolres Simeulue AKBP Agung Surya Prabowo S.I.K., merasa kaget dan terharu atas Surprise yang diberikan oleh Komandan Kodim 0115/Simeulue dan Lanal Simeulue.

Kapolres berkali kali mengucapkan terimakasih kepada Dandim dan Danlanal beserta jajaran atas surprise dan ucapan selamat HUT Bhayangkara ke 74 ini.

Diakhir acara Kapolres Simeulue AKBP Agung Surya Prabowo S.I.K., mengucapkan rasa terimakasih kepada, Dandim dan Danlanal  beserta jajaran atas semua surprise ini, semoga sinegritas TNI - POLRI yang kita bangun selama ini akan lebih erat dan kuat guna menjaga keamanan dan ketertiban dalam masyarakat, juga menjaga keutuhan NKRI"Ujarnya.

Kepala Staf Angkatan Darat mengucapkan Dirgahayu Bhayangkara ke-74"Khamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif"


Rabu, 01 Juli 2020

HARGA CABAI KIAN MELAMBUNG BABINSA KORAMIL 05 / SIMEULUE BARAT AJAK MASYARAKAT TANAM CABAI SENDIRI




Simeulue - Para Babinsa dituntut berperan aktif dalam setiap hal-hal yang berkaitan dengan Komunikasi sosial termasuk yang berkaitan dengan pertanian( 30/6/2020)

Seperti yang dilakukan Babinsa  Koramil 05/Simeulue Barat, Kodim 0115/Simeulue, Babinsa Kopda Surisman Membantu masyarakat Bapak Herlan, umur 48 thn  menanam bibit cabe guna membantu penghasilan masyarakat di Desa Lamamek, Kec.Simeulue Barat, Kab.Simeulue.

Pemantauan, perawatan, dan pertumbuhan tanaman cabai bertujuan untuk memberikan motivasi kepada petani cabai agar tetap bersemangat, perawatan yang optimal pohon cabai akan tumbuh subur dan berbuah lebat sesuai dengan yang diharapkan.



Di Lain tempat Komandan Kodim 0115/Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar,S.Kom.M.B.A menyampaikan “Cabai merupakan tanaman yang memerlukan perawatan ekstra agar hasil yang diperoleh dapat sesuai dengan yang diinginkan. Saya berharap agar ketika panen harga cabai tinggi sehingga mampu membantu perekonomian keluarga para petani cabai.”

Pada kesempatan itu, Pak Herlan selaku pemilik lahan menyampaikan terima kasih atas bantuan dari Babinsa.

“Atas bantuan Pak Babinsa, saya sudah bisa mandiri menanam cabai untuk kebutuhan sehari - hari dan dijual di pasar, karena harga cabai dari luar saat ini sedang melambung,” ujar Pak Herlan.